Senin, 12 Desember 2016

Melek Media

Agama menjadi isu sentralistik beberapa minggu ini di negari zamrud khatulistiwa
Bukan lagi soal tingkah laku pribadi yang dibahas, melainkan mengatasnamakan "SARA"
Manusia tinggal di dunia sepertinya bukan karena konteks ibadah saja
Melainkan sebuah ikhtisar dari iman yang diaktualisasikan ke dalam perilaku manusia masing masing
Konsep SARA digiring dalam sebuah isu tidak hanya terjadi akhir ini saja, sebelumnya juga pernah terjadi bahkan menimbulkan korban jiwa
Sungguh ironi apabila peristiwa ini berulang kembali
Agama datang untuk menyempurnakan akhlak
Mempermudah kita dalam memilih jalan yang benar lurus atau salah berliku
Janganlah mudah terprovokasi oleh sebuah berita media
Mereka hanya instrumen yang tidak lain bertugas menyampaikan kabar di lapangan tetapi tidak difiltrasi dan wajib memunculkan interest warga untuk tetap setia di satu media saja
Oleh karena itu perlulah kita menjadi pendengar dan pembaca berita yang kritis dan jeli meninjau apa yang disebarkan oleh media. Atau bahasa kecenya "Melek Media"